Rabu, 31 Maret 2021

Review Buku Anak Saat Hujan Turun dari Aplikasi Let's Read


📚 Judul : Saat Hujan Turun
✍🏻 Penulis : Ade Cynthia
🖨️ Penerbit : The Asia Foundation - Let's Read
📖 Jumlah Halaman : 17 Halaman


Dibuku ini diceritakan dua orang tokoh: Aku dan Kakak.


Saat mereka bermain bola ditaman, tiba-tiba hujan turun. Tokoh Aku ini bergegas mencari tempat berteduh berbeda dengan kakaknya yang justru bahagia bermain sambil hujan-hujanan.


Tokoh aku ini ternyata tidak suka hujan.


Ketika sedang berteduh itu, tiba-tiba kakaknya memanggilnya sambil berlari pulang.


Karena tokoh Aku tidak mau kehujanan dia jadi bimbang, apakah akan tetap berteduh disitu atau tidak. Disatu sisi dia juga tidak mau ditinggal sendirian ditaman.


Akhirnya dia memberanikan diri menembus hujan. Dan apa yang terjadi? Ternyata bermain hujan itu menyenangkan!


Tokoh Aku ini jadi suka dengan hujan 😊


Buku ini saya baca dari aplikasi Let's Read dengan tingkat kesulitan 1 yang saya rasa cocok untuk kedua putri saya yang umurnya masih dibawah 3 tahun. Selamat membaca! 😊


⭐⭐⭐⭐⭐ (5/5)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar